Sunday, February 15, 2015

Tips Murah Perjalanan ke Bali dari Jakarta Ala Backpaker

Tips Murah Perjalanan ke Bali dari Jakarta - Berwisata ke Bali tentunya sangat mengasyikkan karena Bali memiliki ragam keindahan dan keunikan mulai dari alam hingga budayanya yang membuat setiap wisatawan terpesona ketika berada disana. Untuk itu tidak heran jika Bali hingga saat ini menjadi tujuan utama para wisatawan baik turis lokal maupun turis asing. Ketika ingin pergi ke Bali hal pertama yang harus dipikirkan adalah biaya. Biaya ke Bali jika menggunakan pesawat akan sangat mahal. Harga tiket pesawat ekonomi air asia paling murah Jakarta - Bali Rp 534,000 dan ekonomi garuda Rp 1,218,000, harga tersebut belum termasuk airport tax dan biaya bagasi. Airport tax kira-kira Rp 40,000 jika belum berubah, dan tarif bagasi kisaran Rp 60,000 per 15 kg.

HOTEL BINTANG 3 DI BALI MURAH MULAI DARI 130 RIBUAN, BOOKING!

Tetapi dengan menjadi backpacker anda akan mengeluarkan biaya lebih murah dan hemat sampai 50% dari biaya di atas yang menggunakan pesawat terbang. Melakukan perjalanan dengan menjadi seorang backpacker adalah pilihan jika nilai ekonomis yang anda cari. Disamping itu dengan menjadi backpacker anda dapat menikmati keanekaragaman setiap daerah selama perjalanan. Apalagi bisa menuju sebuah tempat seindah Bali dengan harga murah pasti memberikan kepuasan tersendiri. Jangan khawatir anda tidak sendiri ada banyak sekali backpacker muda di Bali dan sekitarnya. Beberapa orang memang lebih memilih kenyamanan dan waktu yang cepat dalam melakukan perjalanan liburan. Akan tetapi tidak dapat menikmati ragam keindahan sepanjang perjalanan. Perjalanan liburan ke Bali dengan cara backpacker bisa dengan menggunakan kereta api dan dikombinasi dengan kapal laut, bis dan ojek, istilah rakyat nya adalah ngeteng.

tips-murah-backpacker-jakarta-bali

Perjalanan ke Bali dari Murah Meriah ala Backpacker


Ini adalah panduan step by step perjalanan ke Bali dari Jakarta dengan menggunakan kombinasi transportasi kereta api, bis dan kapal laut. Waktu perjalanan yang dibutuhkan kurang lebih 18 jam termasuk istirahat makan untuk sampai ke Gilimanuk Bali.

  • Dari Jakarta menggunakan kereta ekonomi jurusan Jakarta - Jogja. Naik dari stasiun Pasar Senen menuju stasiun Lempuyangan Jogjakarta. Harga tiket kereta api ekonomi Jakarta Jogja paling murah Rp 120,000. Lama waktu perjalanan 8-10 jam. Sebaiknya ambil yang keberangkatan jam 8-9an malam, jadi bisa sampai ke stasiun Lempuyangan Jogja sekitar jam 6an. Untuk pembelian tiket sebaiknya booking jauh-jauh hari, di khawatirkan jika membeli di stasiun kehabisan.
  • Sampai di Jogja jam 6 anda akan melanjutkan perjalanan ke Banyuwangi dengan menggunakan kereta Sri Tanjung jurusan akhir stasiun Banyuwangi. Jadi di Jogja hanya transit. Datangi loket untuk membeli tiket kereta, tapi jika bisa usahakan booking tiket sebelum sampai di Jogja, agar tidak khawatir kehabisan tiket disana. Kereta Sri Tanjung berangkat jam 7 pagi dari stasiun Lempuyangan jadi ada waktu satu jam untuk meregangkan badan yang letih akibat perjalanan yang jauh. Perjalanan kereta api dari Jogja ke Banyuwangi membutuhkan waktu kurang lebih 6 jam. Harga tiket kereta Sri Tanjung Jurusan Lempuyangan Jogja - Banyuwangi paling murah Rp 110,000 saat artikel ini ditulis. Harga bisa berubah sewaktu-waktu.
  • Jika lancar sampai stasiun Banyuwangi bisa sekitar jam 10 malam, sebaiknya istirahat sejenak sambil ngopi atau makan sebelum melanjutkan perjalanan. Jarak dari stasiun Banyuwangi ke pelabuhan Ketapang tidak jauh hanya 200 meter. Disana banyak jasa becak dan juga jasa ojek,  akan tetapi jika anda ingin santai jalan kaki juga bisa. Jarak 200 meter jalan kaki tidak terlalu melelahkan bagi seorang backpacker, malahan akan lebih enak sambil peregangan setelah perjalanan jauh duduk di kereta.
  • Sampai di pelabuhan Ketapang naik kapal laut fery, tarif nya tidak mahal hanya Rp 10,000 sudah termasuk sumbangan PMI dan pajak. Untuk menyebrang Banyuwangi - Gilimanuk Bali tidak membutuhkan waktu yang lama, hanya 30-45 menit. Setelah anda membeli tiket kemudian akan diarahkan menuju kapal yang akan segera berangkat oleh petugas pelabuhan. 
  • Setelah tiba di pelabuhan Gilimanuk biasanya akan ada pemeriksaan KTP. Jadi sebaiknya anda membawa KTP sebelum berangkat. Kalau tidak punya KTP sebaiknya buat dulu karena selain KTP misal SIM atau kartu identitas lainnya urusannya agak ribet, karna petugas hanya mau KTP.
  • Tidak jauh dari tempat pemeriksaan KTP  ada terminal kecil dimana tempat angkutan umum yang siap mengantar kita menuju terminal Ubung Denpasar, atau langsung ke pelabuhan Padangbai.
  • Tarif rata-rata dari Gilimanuk menuju terminal Ubung Denpasar sekitar Rp 40,000. Bisa lebih mahal dan juga bisa lebih murah tergantung kondisi tergantung kepandaian anda menawar harga. Perjalanan dari Gilimanuk sampai ke terminal Ubung Denpasar kurang lebih 2.5 jam.
  • Sesampainya di terminal Ubung Denpasar bisa menggunakan angkutan umum untuk melanjutkan perjalanan menuju  terminal Tegal jika ingin ke daerah Kuta. Atau jika anda minim pengetahuan tentang tempat-tempat wisata di Bali, ada baiknya membaca dahulu artikel saya lainnya tentang tempat wisata bali yang kami rekomendasi dan juga tips berwisata di Bali.
Nah, setelah tiba di Bali dengan berbagai perjalanan yang sangat melelahkan, sebelum memanjakan mata dan jiwa dengan berbagai pemandangan juga hiburan di Bali, sebaiknya mencari tempat penginapan atau hotel. Di penginapan tersebut anda bisa bersih-bersih badan atau mandi, dan menyimpan barang bawaan agar tidak repot dibawa jalan-jalan. Atau jika terlalu lelah bisa terlebih dahulu beristirahat sejenak. Untuk mempermudah anda mencari tempat penginapan di Bali, berikut ini saya berikan daftar hotel dan penginapan murah yang bisa anda pilih.

Sekian dulu artikel dari saya tentang tips murah perjalanan ke Bali. Selamat bersenang-senang di Bali, semoga liburan anda menjadi sebuah pengalaman yang mengasikan seumur hidup anda.

23 comments

Terimakasih info nya sangat bermaamfaat..
Bang iccal aje... boleh dong gabung...

sip bang semoga liburannya asik ye

mantaf boleh dong kapan2 diajak traveling hahaha

Ane pas Galungan, pas Lebaran kemaren ke Bali,..sesuatu bingit.
Berdasar pengalaman ane, dari Ubung - Kuta / Kuta - Ubung naek taxi aja, tapi yang BlueB*rd ya. Cuma itu yang bener pakai argo, bisa ditelp ke CS juga tanya sekitar berapa tarif untuk jarak segitu. Kemaren ane nek taxi abal - abal nggak pakai argo kena 150rb, padahal pakai yang merk BB paling mahal 100rb lah. Mana taxi abal - abal itu selaku beraroma kurang sedap, Gan.
Karena rombongan ane keliling sewa mobil, harga murah kok :
Avanz* : mobil aja 140rb/24 jam, 240rb/10 jam ( + sopir), 340rb/10jam ( +sopir & bensin ) ramah pisan euy sopirnya ( Pak GEDE : 0816 579 392 / 0878 6314 4678 / 0812 3661 7839 atau adeknya Bli GEDE TOGOG : 0819 3610 1866 )

Terima kasih, saya pengen ke Bali ... Salam sukses ya, By : Tempat wisata hongkong

wahh seruu bgt nih mau coba backpacker ke bali lewat jalur darat dari jakarta seru kayanya

One Bedroom Villa Bali

mas numpang nanya

sy msh newbie
pgn ke bali seorang diri.naik apa ya yg murah.dr jkt ke bali.trs penginapan dibali murah apa mahal.dan makan apa dstu.thnks.BBM sy.59B7952D

This comment has been removed by the author.

boleh mas diajak nanti, tapi bayar sendiri ya :))

Mau nanya kalo kapal feri-nya berangkatnya tiap jam atau ada jam jam tertentu? Makasih

Jadwal penyebrangan kapal fery dari Pelabuhan Ketapang menuju Gilimanuk buka selama 24 jam dan minimal 1 jam sekali ada yang keberangkatan menyebrang.

Ikutin saja penjelasan di atas mas untuk melakukan perjalanan darat ke Bali dengan tarif murah secara backpacker

Kalo blm punha ktp karena umur masih 16 tahun gimana tuh ?

Terimakasih atas informasinya benar benar sangat bermamfaat jika kita dapat mengetahui tempat wisata yang menarik dan penuh dengan suasana baru.Saya juga mempunyai tulisan yang sejenis mengenai pariwisata yang bisa anda kunjungi di www.pariwisata.gunadarma.ac.id

Terimakasih atas informasinya benar benar sangat bermanfaat untuk dapat mengetahui tempat wisata yang menarik dan penuh dengan suasana baru. Saya juga mempunyai tulisan yang sejenis mengenai pariwisata yang bisa anda kunjungi di www.pariwisata.gunadarma.ac.id

infonya sangat bermanfaat ^_^ ijin sharing info juga nih, baca yuk 10 kuliner pedes di Jakarta http://makanan-enak.com/2016/10/12/kuliner-pedas-di-jakarta/ :)

Sekarang sudah mahal kereta dr yogya ke banyuwangi mas....


EmoticonEmoticon